Pipanisasi Air Sulawesi

Amal Produktif Indonesia

Akun terverifikasi

SALURKAN AIR KEPADA SAUDARA PELOSOK

Alhamdulillaah Sahabat semua, Pipanisasi untuk Kampung Patung sudah mulai dilaksanakan, sebelumnya Kampung Patung ini dari tahun 1945 belum memiliki Masjid, alhamdulillaah berkat bantuan dermawan Indonesia, Masjid itu bisa terbangun, dan kali ini pembangunan dilanjut untuk penyediaan air yang mana akan menggunakan pipa sepanjang kurang lebih 2 KM dari sumber air terdekat dari Kampung Patung. Insyaallaah sumber air ini akan dimanfaatkan oleh masyarakat untuk berwudhu dan membantu dalam kehidupan sehari-hari. Masyaallaah pipa-pipa ini akan menjadi saksi kebaikan dari sahabat semua. sekali lagi, jazakumullaah khair kepada sahabat produktif semua yang telah membersamai kami dalam program kebaikan ini.